Lensa Garuda – Musi Rawas Utara.   Babinsa Koramil 406-02/Rawas Ilir Pelda Endang Permana, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) rutin dengan warga di Desa Bingin Teluk, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara, pada siang hari ini. Kamis(03/10/2024)

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk terus membangun dan memperkuat hubungan harmonis dengan masyarakat setempat, serta mendengar langsung aspirasi, keluhan, maupun masukan dari warga terkait situasi dan kondisi wilayah mereka. Dengan suasana santai dan akrab, Babinsa Polda Endang Permana berkomunikasi dengan berbagai lapisan masyarakat, termasuk tokoh-tokoh masyarakat, pemuda, dan perangkat desa.

Selain itu, kegiatan Komsos ini juga dimanfaatkan untuk menyampaikan pesan-pesan terkait keamanan, ketertiban, serta upaya menjaga persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat. Babinsa menekankan pentingnya peran aktif warga dalam menjaga stabilitas wilayah, serta saling bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Kami berharap melalui kegiatan seperti ini, kita bisa semakin memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat, sehingga situasi keamanan dan ketertiban di Desa Bingin Teluk tetap terjaga,” ujar Babinsa Pelda Endang Permana.

Kegiatan komunikasi sosial ini menjadi salah satu wujud nyata TNI dalam mendukung tugas pokoknya, yaitu menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), serta membantu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di tingkat desa.

Dengan adanya komunikasi yang terjalin secara langsung, Babinsa juga dapat lebih mudah mendeteksi potensi-potensi permasalahan yang mungkin muncul di masyarakat, serta memberikan solusi atau bantuan yang diperlukan. Masyarakat Desa Bingin Teluk pun sangat menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar interaksi seperti ini terus dilaksanakan secara rutin. (Pendim 0406/lubuklinggau)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *