Kepala Staf Kodim 0406 Lubuk Linggau Ikuti Jalannya upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke 79

Lensa Garuda- Musi Rawas. Dalam suasana khidmat dan penuh semangat, Kepala Staf Kodim 0406 Lubuk Linggau Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc mengikuti jalannya Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Kabupaten Musi Rawas memperingati Detik-Detik Proklamasi HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 bersama Forkopimda yang digelar di Lapangan Pemkab Musi Rawas. Sabtu pagi (17/08/2024).

Pada upacara penaikan bendera tersebut Bupati Kabupaten Musi Rawas Hj Ratna Machmud bertindak sebagai Inspektur Upacara, dengan Komandan Upacara Danramil 406-07/Jayaloka Lettu Inf Hendri Calaus.

HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia kali ini mengusung tema Nusantara Baru Indonesia Maju, setelah selesai pelaksanaan upacara juga diberikan penganugrahan Satya Lencana Karya Satya Presiden Republik Indonesia secara simbolis.

Kasdim 0406/Lubuk Linggau Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc mengungkapkan, upacara yang telah dilaksanakan bukan hanya sekedar tradisi, tetapi merupakan bentuk penghormatan dan perwujudan cinta tanah air. Bentuk penghormatan kepada para pahlawan, para pejuang kemerdekaan.

“Ini adalah momen yang sangat penting untuk kita semua, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan yang kita berikan kepada para pahlawan serta kecintaan terhadap tanah air kita”, ungkap Kasdim Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc.

Seraya berucap syukur atas kesuksesan pelaksanaan upacara Kasdim menambahkan “Alhamdulillah, pada pelaksanaan upacara berjalan lancar dan sukses, begitu juga dengan anggota Paskibraka berhasil menampilkan performa terbaik mereka dalam pengibaran bendera” pungkas Kasdim Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan