Lensa Garuda- Lubuk Linggau. Bertempat di Taman Olahraga Megang(TOM) Kota Lubuk Linggau, Dandim 0406/Lubuk Linggau Letkol Inf Arie Prasatyo Widyo Broto S.E diwakili Kepala Staf Kodim Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc menghadiri acara pembukaan Badminton Series Walikota CUP Kota Lubuk Linggau tahun 2024. Selasa(23/07/2024).
Hadir dalam acara Pj Walikota Lubuk Linggau H Trisko Defriyansa, Dandim 0406/Lubuk Linggau diwakili oleh Kasdim Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc, Kapolres Kota Lubuk Linggau diwakili oleh Kapolsek Lubuk Linggau Utara AKP Denhar, S.H. , Ketua DPRD Kota Lubuk Linggau H Rodi Wijaya, Kadispora.
Dari laporan Kadispora Kota Lubuk Linggau kegiatan Badminton Series Walikota Cup 2024 berlangsung selama 7 hari para peserta yaitu pelajar SD dan SMP, sedangkan jumlah peserta berjumlah SD Putra 32 orang , Putri 20 orang dan untuk peserta pelajar SMP Putra berjumlah 35 orang dan Putri 11 orang. Dengan hadiah berupa uang pembinaan,tropi, mendali.
Sementara itu Pj Walikota H Trisko Defriyansa saat menyampaikan sambutannya mengatakan
mewakili pemerintah kota Lubuk Linggau ia menyampaikan apresiasi kepada Dinas pemuda Olahraga , persatuan bulutangkis Seluruh Indonesia Kota Lubuk Linggau atas pelaksanaan badminton series tingkat pelajar Walikota Lubuk Linggau yang hari ini telah melaksanakan opening ceremony.
Kegiatan pertandingan bulutangkis Walikota Cup pelajar tentunya kegiatan ini dimaksudkan dalam rangka kita mencari bibit-bibit atau mencari atlet-atlet pelajar yang nantinya mampu berkompetisi di tingkat provinsi maupun tingkat nasional.
“Pesan kami kepada semua atlet anak-anakku ataupun adik-adik belajar semua ya tentunya fokuslah menjadi seorang atlet di bidang bulutangkis Jadi kalau keahlian yang dipupuk sejak dini sejak SD sampai seterusnya yang Insyaallah akan menjadi asli bulutangkis yang hebat menjadi atlit bulutangkis yang profesional”,pesan Pj Walikota H Trisko Defriyansa.
Menjadi juara itu adalah impian, tapi menjadi juara itu nomor 10 oleh karena itulah yang terpenting adalah fair play bermain secara sportif bermain dengan teknik bulutangkis yang bagus kalau ndak juara juga sudah puas sudah tidak jadi masalah.
Jadikan arena pertandingan ini adalah pertandingan yang terbaik bagi anak-anak untuk menjadi atlit atlit yang terbaik di masa mendatang, kami berdoa mudah-mudahan ke depan juga TOM ini taman olahraga megang ini selalu akan diisi dengan berbagai kegiatan-kegiatan”tandasnya.(Pendim 0406/LLG).