Kuatkan Sinergitas di wilayah Sertu Wahyu Nugroho jalin komsos Bersama Linmas di Wilayah binaan

Lensa Garuda – Musi Rawas.
Untuk mengenal warganya lebih dekat sebagai partner dalam menjaga keamanan wilayah, Sertu Wahyu Nugroho Babinsa Koramil 406-04/Muara Lakitan melaksanakan Komsos (komunikasi sosial) bersama Linmas (satuan perlindungan masyarakat) Desa sp 5 Tri agung, Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musi Rawas. Jum’at (10/05/2024).

Menurut Sertu Wahyu Nugroho kegiatan Komsos tersebut selain meningkatkan jalinan silaturahmi juga mendukung tugas pokok dalam bekerjasama menjaga Kamtibmas di wilayah tetap aman dan kondusif terwujud.

“Komsos ini dilakukan juga untuk memperoleh informasi dan mengetahui perkembangan situasi terkini di wilayah. Selain itu juga untuk meningkatkan kerjasama dan silaturahmi dengan semua lapisan di wilayah binaan dalam menjaga stabilitas keamanan.”ungkap Sertu Wahyu Nugroho.

Di tempat yang sama, salah satu anggota Linmas menyampaikan bahwa dalam waktu dekat baju atau seragam Linmas akan berubah menjadi warna agak coklat beda dengan yang sebelumnya warna hijau.

“Tidak lama lagi akan ada perubahan warna seragam Limas menjadi warna yang agak coklat, diharapkan Babinsa untuk menjadi penghubung agar dapat membantu menyampaikan kepada Kades (kepala desa), sehingga apabila apel gabungan maupun kegiatan nantinya sudah bisa menggunakan pakaian yang terbaru.”penyampaian salah satu anggota Linmas.

Sementara itu, untuk meningkatkan kedisiplinan, Babinsa akan memberikan pembinaan pelatihan PBB (Peraturan Baris Berbaris) kepada Linmas Kecamatan Muara Lakitan agar kebersamaan maupun mental kedisiplinan dan tanggung jawab dapat terbentuk dengan baik.

“Pentingnya pembinaan PBB akan dapat meningkatkan kedisiplinan. Mengingat dimana Linmas sebagai ujung tombak yang setiap saat berada ditengah-tengah masyarakat sehingga bisa menjadi teladan dan contoh pada masyarakatnya dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas.”pungkas Sertu Wahyu Nugroho.(Pendim 0406/Lubuklinggau).

Tinggalkan Balasan