Sidak Pasar Dalam Rangka Pantau Harga Barang Pokok Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah

Lensa Garuda- Lubuk Linggau. Komandan Kodim 0406 Lubuk Linggau Letkol Inf Kunto Adi Setiawan SE.,M.Han bersama Penjabat Wali Kota Lubuk Linggau, H Trisko Defriyansa dan forkopimda memantau trend harga sejumlah kebutuhan barang pokok menjelang Hari Besar Keagamaan (HBKN) Idul Fitri 1445 H/2024 di Pasar Inpres, Kota Lubuk Linggau.Senin,(01/04/2024).

Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Dandim 0406 Lubuk Linggau Letkol Inf Kunto Adi Setiawan SE.,M.Han ,Pj Walikota H Trisko Defriyansa, Kapolres Lubuk Linggau AKBP Indra Arya Yudha Kajari Lubuk Linggau Riyadi Bayu Kristianto, Pj Ketua PKK Hj Henita Trisko, Kadisperindag Medhiolin Sapta Windu, perwakilan Bulog, kepala dinas dan instansi lainnya.

Dalam kegiatan sidak pasar itu Dandim 0406/Lubuk Linggau Letkol Inf Kunto Adi Setiawan S.E,.M.Han beserta Pj Wali Kota H Trisko Defriyansa dan forkopimda lainnya memantau satu persatu harga sembako dan bahan pokok lainnya langsung kepada para pedagang di Pasar Inpres.

“Kita bersama pemerintah kota Lubuk Linggau dan forkopimda memantau trend harga di berbagai komiditi, terutama beras, daging, ayam, bawang, cabai dan kebutuhan pokok lainnya, dan harga masih cendrung cukup stabil,” ungkap Dandim

Lanjut mantan Danyon 755/Yalet ini menuturkan bahwa tujuan utama sidak pasar yang dilakukan bersama Pemerintah Kota Lubuk Linggau yaitu untuk memastikan bahwa kondisi secara prognosa kebutuhan dalam menghadapi hari raya idul fitri sekaligus untuk memantau kebutuhan stok 3 bulan kedepan.

“Masalah kenaikan harga itu relatif ada kenaikan sedikit-sedikit, ya memang itulah hukum pasar ketika permintaan tinggi maka otomatis kondisi barang adanya yang meningkat, tapi tidak seluruh komiditi mengalami kenaikan”tuturnya.

Dari pantauan yang dilaksanakan diketahui bahwa sejauh ini kondisi perkembangan harga-harga bahan pokok menjelang Idul Fitri di Kota Lubuk Linggau cenderung masih stabil. Dan diharapkan masyarakat tidak panik dalam menghadapi Hari Raya Idul Fitri dengan cara memborong semua barang diluar kebutuhannya.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *