Dandim 0406/Lubuklinggau Hadiri Acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Kepala Desa dan Ketua TP. PKK

Berita208 Dilihat

Lensa Garuda – Musi Rawas            Bertempat di Auditorium Pemda Musi Rawas. Jl. Lintas Sumatra Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musirawas.Telah dilaksanakan kegiatan Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Kepala Desa serta Pelantikan Ketua TP PKK Desa di wilayah Kabupaten Musi Rawas Th 2023.

Acara Pengambilan Sumpah dan pelantikan dipimpin oleh Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud. Dandim 0406/Lubuklinggau Letkol Arm Anggeng Prasetyo Sulistyono S.E.,M.Han turut hadir mendampingi dan mengikuti jalannya kegiatan. Senin(8/5/2023).

Didalam acara dilaksanakan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Desa terpilih serta Penyematan Tanda Jabatan Kepala desa dan TP.PKK oleh Bupati Hj. Ratna Machmud dilanjutkan Penandatanganan serah terima jabatan.

Dalam sambutannya Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud menyampaikan ucapan selamat kepada Kepala Desa terpilih dan ucapan terima kasih kepada Forkopimda dan Masyarakat Kabupaten Musi Rawas yang sudah hadir dalam acara pelantikan Kepala Desa Se-kabupaten Musi Rawas.

“Atas Nama Pemerintahan dan pribadi saya mengucapkan selamat atas pelantikan Kepala Desa terpilih. Kita terus bersyukur atas pelantikan ini, kegiatan berlangsung dengan aman dan kondusif”,ucap Bupati Hj. Ratna Machmud.

Bupati juga menghimbau kepada kepala desa dan seluruh lapisan masyarakat di dalam memajukan desa utamakan pelayanan desa menuju Musi Rawas mantab. Suadara dipilih oleh masyarakat desa, dengan harapan masyarakat dan pembangunannya maju dan sejahtera.

Demikian juga disampaikan kepada penggerak PKK Desa diwilayah Kecamatan Kabupaten Musi Rawas, hendaknya menyesuaikan di bidangnya masing-masing guna mewujudkan visi misi dan program pembangunan Musi Rawas.

“Kami berharap kepada kepala desa yang baru dilantik agar supaya berhati hati dalam pengelolaan dana desa, jangan sampai ada permasalahan didesa menganai Dana Desa (DD). Untuk itu supaya belajar memajukan desanya, jangan sampai terjerumus dalam korupsi, serta memajukan dan mensejahterakan warganya sesuai Visi dan Misinya Musi Rawas “MANTAB”. tutupnya.

Acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan kepala desa dan TP.PKK dihadiri Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud, Wakil Bupati Musi Rawas Hj. Suwarti, Dandim 0406/Lubuklinggau Letkol Arm Anggeng Prastyo Sulistiono S.E., M.Han, Kapolres Musirawas AKBP Danu Agus Purnomo S.I.K.,M.H.,Ketua DPRD Musi Rawas Bpk Azandri , Sekda Musirawas H. Aidil Rusman,dan undangan yang hadir. (Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *