Babinsa Koramil 406-07/Jayaloka Koptu Wasis Suripto Jalin Komsos dengan Pedagang Sayur Keliling di Desa Giriyoso

Lensa Garuda – Musi Rawas.
Jayaloka, 25 Maret 2025, Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 406-07/Jayaloka, Koptu Wasis Suripto, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan Bapak Ali, seorang pedagang sayur keliling di Desa Giriyoso, Kecamatan Jayaloka, Kabupaten Musi Rawas, Selasa (25/03/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kedekatan dengan warga serta mendengar langsung kondisi dan kendala yang dihadapi oleh masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. Dalam kesempatan tersebut, Koptu Wasis Suripto berbincang dengan Bapak Ali mengenai usaha dagangnya, termasuk tantangan yang dihadapi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan sayur-mayur segar.

“Kami selalu berusaha hadir di tengah masyarakat untuk mendengar dan memahami situasi serta kendala yang mereka hadapi. Dengan komunikasi yang baik, kami berharap dapat memberikan solusi atau setidaknya menjadi jembatan antara masyarakat dan pihak terkait,” ujar Koptu Wasis Suripto.

Bapak Ali menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian Babinsa terhadap masyarakat kecil seperti dirinya. Menurutnya, kehadiran TNI di tengah warga memberikan rasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Melalui kegiatan komsos ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin erat, sehingga dapat menciptakan situasi yang kondusif serta meningkatkan kesejahteraan bersama.(Pendim 0406/Lubuklinggau).