Lensa Garuda – Musi rawas utara.
Babinsa Koramil 406-02/Rawas Ilir, Sertu Ismail, menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbang) yang dilaksanakan di Desa Tanjung Raja, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara).
Jumat(22/11/2024)
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting,
Camat Rawas Ilir, Bapak Husen,
Danramil 406-02/Rawas Ilir yang diwakili oleh Serma Nikmad,
Kapolsek Rawas Ilir yang diwakili oleh Aiptu Iskandar,
Kepala Desa Tanjung Raja, Ibu Susita,
Pendamping Desa, Bapak Endang,
Babinsa Koramil 406-02/Rawas Ilir, Sertu Ismail.
Dalam sambutannya, Camat Rawas Ilir, Bapak Husen, menyampaikan pentingnya perencanaan pembangunan desa yang melibatkan seluruh elemen masyarakat agar sesuai dengan kebutuhan dan potensi lokal. “Musrenbang ini adalah momen untuk mendengarkan aspirasi warga dan menetapkan prioritas pembangunan yang benar-benar dibutuhkan masyarakat Desa Tanjung Raja,” ujarnya.
Babinsa Sertu Ismail juga memberikan dukungannya terhadap kegiatan ini dan menegaskan komitmen TNI dalam membantu serta mendukung program-program pembangunan desa demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Musrenbang Desa Tanjung Raja ini bertujuan untuk merumuskan program pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun mendatang, dengan fokus pada infrastruktur, pemberdayaan masyarakat, dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Kegiatan diakhiri dengan diskusi dan penyampaian usulan program dari masyarakat, yang diharapkan dapat membawa dampak positif bagi kemajuan Desa Tanjung Raja.
(Pendim 0406/lubuklinggau)