Lensa Garuda – Musi rawas utara. Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, anggota Koramil 406-01/Rawas Ulu, Serda Niki Sudoyo, melaksanakan kegiatan membantu warga dalam proses pembuatan pupuk organik di Desa Sukomoro, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Musi Rawas Utara.
Senin (18/11/2024)
Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong masyarakat menggunakan pupuk organik sebagai alternatif ramah lingkungan yang dapat meningkatkan hasil panen sekaligus mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia. Dalam proses tersebut, Serda Niki Sudoyo aktif memberikan pendampingan kepada warga mulai dari pengumpulan bahan baku, pengolahan, hingga pembuatan pupuk siap pakai.
“Kami ingin memastikan masyarakat mendapatkan manfaat yang maksimal dari pembuatan pupuk ini. Dengan pemanfaatan bahan organik yang ada di sekitar, seperti sisa limbah pertanian, warga dapat menghasilkan pupuk berkualitas tanpa biaya besar,” ujar Serda Niki Sudoyo.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga Desa Sukomoro. Kepala Desa Sukomoro menyampaikan apresiasinya atas inisiatif dan kepedulian Koramil 406-01/Rawas Ulu yang senantiasa hadir membantu masyarakat dalam berbagai program pembangunan desa.
“Bantuan dari TNI sangat berarti bagi kami. Selain meningkatkan produktivitas pertanian, kegiatan ini juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat,” ungkap salah seorang warga.
Koramil 406-01/Rawas Ulu terus berkomitmen mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di sektor pertanian. Diharapkan, melalui kegiatan seperti ini, masyarakat dapat lebih mandiri dan sejahtera dalam pengelolaan sumber daya lokal.
(Pendim 0406/lubuklinggau)