Lensa Garuda – Musi Rawas Utara.
Babinsa Koramil 406-01/Rawas Ulu, Serda Mulia, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Pasar Sarolangun, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Musi Rawas Utara,
Sabtu (16/11/202)
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat sekaligus mendengar langsung aspirasi, keluhan, dan kebutuhan warga setempat. Pasar Sarolangun yang merupakan pusat aktivitas masyarakat menjadi lokasi strategis untuk menjalin komunikasi yang efektif dengan berbagai kalangan.
Dalam kesempatan tersebut, Serda Mulia menyampaikan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan pasar. “Kami dari Koramil 406-01/Rawas Ulu selalu siap membantu masyarakat dalam menjaga stabilitas dan menciptakan suasana yang kondusif di wilayah ini,” ujarnya.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen untuk menyosialisasikan program-program pemerintah serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kerjasama antara aparat dan warga dalam mendukung pembangunan daerah.
Masyarakat menyambut baik kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka. Banyak pedagang dan pembeli yang memanfaatkan momen ini untuk berdialog langsung dan menyampaikan berbagai masukan.
Dengan dilaksanakannya kegiatan Komsos ini, diharapkan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat di wilayah Kecamatan Rawas Ulu terus terjaga, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan sejahtera.
(Pendim 0406/lubuklinggau)