Babinsa Koramil 406-05/Muara Kelingi Laksanakan Komsos Bersama Warga

Lensa Garuda- Musi Rawas, Kopda Agung Prayogi dari Babinsa Koramil 406-05/Muara Kelingi Kodim 0406 Lubuk Linggau melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Desa Sembatu Jaya, Kecamatan BTS Ulu, Kabupaten Musi Rawas. Selasa (22/10/2024).

Kopda Agung mengungkapkan Kegiatan yang dilakukan ini bertujuan untuk menjalin silahturahmi dan meningkatkan keakraban antara aparat keamanan dan masyarakat setempat.

Kegiatan ini berlangsung di rumah saudara Wahyudi yang beraktivitas sehari-hari sebagai operator jasa potong kayu olahan. Dalam kesempatan tersebut, Kopda Agung melakukan dialog dengan operator dengan saling berinteraksi, mendengarkan berbagai kendala yang dihadapi, serta memberikan motivasi dalam menjalankan usahanya.

“Melalui kegiatan komsos ini, kami ingin mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus mengingatkan tentang pentingnya keselamatan kerja. Keselamatan merupakan hal yang tidak bisa ditawar dalam setiap aktivitas, termasuk dalam pekerjaan sehari-hari,” ujar Kopda Agung.

Wahyudi Warga Desa Sembatu Jaya itu menyambut baik kegiatan ini. Ia merasa dihargai dan diperhatikan oleh aparat keamanan. Selain itu, ia juga mendapatkan informasi berharga mengenai prosedur keselamatan kerja yang harus diperhatikan dalam usaha potong kayu atau saat mengolah kayu.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kesadaran akan keselamatan kerja serta menjalin kerjasama yang baik antara TNI dan masyarakat. Dengan adanya komunikasi yang baik, diharapkan dapat tercipta suasana kondusif dan saling mendukung dalam menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan masyarakat.(Pendim 0406/LLG).