Bentuk kepedulian, Babinsa Dampingi Dinsos dan Kemensos Membagikan Alat Bantu penyandang Disabilitas

Lensa Garuda – Musi Rawas Utara. Babinsa Koramil 406-02/Rawas Ilir Serda Adikasmaja Putra menghadiri kegiatan pembagian alat bantu disabilitas yang diselenggarakan oleh Dinas Sosial (Dinsos) dan Kementerian Sosial (Kemensos) di Desa Mandi Angin. Acara ini bertujuan untuk membantu para penyandang disabilitas dengan memberikan bantuan berupa alat-alat yang diperlukan untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.
Selasa(01/10/2024)

Bantuan yang diberikan dalam kegiatan ini meliputi:
1. Kursi roda
2. Tongkat kaki 3 dan tongkat kaki 1
3. Selimut
4. Paket sembako

Dalam acara ini, hadir beberapa tokoh dan perwakilan dari instansi terkait, antara lain
1. Sekretaris Desa Mandi Angin, Bapak Andri
2. Babinsa Koramil 406-02/Rawas Ilir, Serda Adikasmaja Putra
3. Perwakilan Kemensos, Bapak Endang, S.Sos
4. Perwakilan Dinsos, Ibu Husnik Roaina, SKM

Acara pembagian alat bantu ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap masyarakat disabilitas, guna membantu mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih mandiri dan nyaman. Bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban dan meningkatkan kesejahteraan para penyandang disabilitas di Desa Mandi Angin.

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kebersamaan dan kekeluargaan, dan mendapat apresiasi yang tinggi dari warga setempat.
(Pendim 0406/LubukLinggau)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *