Babinsa Koramil 406-05/Muara Kelingi Melaksanakan Pengecekan Galian Sumur Bor di Dusun 7 Sungai Kerambil

Lensa Garuda- Musi Rawas, 27 September 2024 Serma Deki Adi Kesuma, Babinsa dari Koramil 406-05/Muara Kelingi, melakukan pengecekan galian sumur bor yang diperuntukkan bagi masyarakat di Dusun 7 Sungai Kerambil, Desa Lubuk Rumbai, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Rawas.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa proyek sumur bor berjalan sesuai rencana dan dapat memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat setempat. Dalam kunjungannya, Serma Deki juga memberikan pemahaman kepada warga mengenai pentingnya menjaga kebersihan dan keberlanjutan sumber air.

“Pengecekan ini adalah bagian dari upaya kami untuk mendukung program penyediaan air bersih bagi masyarakat. Kami berharap, dengan adanya sumur bor ini, kebutuhan air bersih warga dapat terpenuhi dengan baik,” ungkap Serma Deki.

Kegiatan ini mendapat respon positif dari masyarakat setempat, yang sangat antusias dengan adanya proyek sumur bor ini. Diharapkan, ke depan, akses terhadap air bersih dapat meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan warga di wilayah tersebut.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *