Lensa garuda – Musi rawas utara. Kegiatan di lapangan merupakan kegiatan yang tidak ringan, siang maupun malam Babinsa harus selalu siap melaksanakan tugas, baik tugas pembinaan kepada warga masyarakat, penanggulangan bencana alam, maupun tugas pendampingan kepada semua instansi yang ada, seperti halnya pada hari ini, Babinsa Koramil 406-02/rawas ilir Serda Robi firdaus Mendampingi Petugas PLN memperbaiki kabel listrik yang rusak, di Desa Rantau kadam Kecamatan karang dapo Kabupaten Musi rawas utara.
Menurut Serda Robi firdaus kegiatan ini merupakan Salah Satu wujud kegiatan Tagana (Tanggap Bencana), ini untuk mencegah terjadinya kebakaran akibat korsleting listrik di wilayah Desa Rantau Kadam sekitarnya, kebakaran terjadi diantaranya diakibatkan korsleting listrik. Sabtu (10/07/2024).
Serda Firdaus juga Menambahkan, dalam kesempatan ini, tak lupa saya mensosialisasikan penerapan disiplin menjaga keamanan dalam kegiatan, baik kepada petugas PLN yang ada di lapangan, maupun kepada warga masyarakat di lokasi pekerjaan,
(Pendim 0406/lubuklinggau)