Pada Upacara Bendera Bulanan 17 April 2024, Kepala Staf Kodim 0406/Lubuk Linggau Bacakan Amanat Panglima TNI

Lensa Garuda- Lubuk Linggau. Bertempat di lapangan upacara Kodim 0406/Lubuk Linggau telah diselenggarakan upacara bendera bulanan. Dalam upacara tersebut Dandim 0406/Lubuk Linggau diwakili oleh Kepala Staf Kodim Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc bertindak sebagai Inspektur Upacara. Rabu(17/04/2024).

Bertindak sebagai Komandan Upacara Danramil 406-09/Terawas Kapten Czi Epi Sugiharto serta diikuti oleh personel gabungan TNI Dan PNS TNI dari Kodim 0406/Lubuk Linggau, Subdenpom II/4-5, Subden Zibang 05 03/II, Babinminvedcad , dan Rumkitban 09.02.09 Lubuk Linggau.

Pada kesempatan yang baik ini dan dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah Panglima TNI Jenderal TNI H. Agus Subiyanto SE.,M.Si dalam amanat yang dibacakan oleh inspektur upacara mengucapkan Minal aidin wal faizin mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh prajurit PNS dan keluarga besar TNI di manapun berada dan bertugas.

Apresiasi dan rasa bangga juga disampaikan atas semangat dedikasi loyalitas serta militansi dalam setiap pelaksanaan tugas TNI di seluruh penjuru NKRI di tengah perkembangan lingkungan strategis global regional maupun nasional yang dinamis dan kompleks.

Terkait media sosial Panglima TNI mengingatkan kembali bahwa saat ini media sosial setelah menjadi Medan kritik yang cenderung dijadikan sarana dalam mempengaruhi dan merebut opini publik penyebaran berita bohong akan terus berlangsung digunakan untuk memprovokasi dan memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

Tugas TNI saat ini dan ke depan bukan semakin ringan hal ini seiring dengan perkembangan lingkungan strategis yang dinamis dan kompleks serta membawa pengaruh dalam berbagai sendi kehidupan berbangsa dan bernegara untuk itu berikut ini beberapa penekanan yang harus dipedomani dalam setiap pelaksanaan tugas.

Diakhir amanat Panglima TNI juga  menekankan kepada seluruh prajurit dan PNS TNI antara lain pertama tingkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap tuhan yang maha esa serta pegang teguh Sumpah Prajurit Sapta Marga dan delapan wajib TNI. Kedua tingkatkan kehati-hatian dan ketelitian dalam bertindak serta selalu jaga kesiapsiagaan maupun kewaspadaan dalam pelaksanaan tugas.

Ketiga selalu bijak dan cermat serta Jangan mudah terprovokasi dalam menyikapi informasi yang berkembang terutama oleh berita-berita di media sosial yang belum terjamin kebenarannya.  Keempat terkait dengan tahun politik netralitas TNI adalah komitmen yang harus dipegang teguh dan dijaga oleh seluruh anggota TNI. Kelima seiring perubahan lingkungan strategis yang dinamis setiap prajurit dan PNS TNI harus menjadi energi dan solusi bagi kinerja organisasi TNI guna mewujudkan TNI yang profesional responsif integratif modern dan adaptif.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *