Musrenbang RKPD Tingkatan Ketahanan Ekonomi, Pelayanan Publik dan Sumber Daya Manusia

Beranda, Berita334 Dilihat

Lensa Garuda- Musi Rawas. Bertempat di gedung serba guna Kecamatan Tuah Negeri Danramil 406-05/Muara Kelingi Kapten Inf Ajun Taufik menghadiri Musrenbang RKPD Kabupaten Musi Rawas tahun 2025 tingkat Kec. Tuah Negeri. Kamis (01/02/2024).

Kegiatan Musrenbang Kabupaten Musi Rawas 2024 tingkat Kec. Tuah Negeri dipimpin dan di buka oleh Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud dengan mengusung tema “Peningkatan Ketahanan Ekonomi Ekonomi, Pelayanan Publik dan Sumber Daya Manusia”

Dalam penyampaian yang disampaikan oleh Bupati Musi Rawas Ibu H. Ratna Machmud sangat menyambut baik kegiatan ini karena dapat memberikan pemikiran dan usulan untuk kemajuan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ia juga berharap kegiatan ini bukan kegiatan yang hanya bersifat seremonial saja tetapi substansi kegiatan harus benar-benar terwujud sehingga akan menghasilkan kesepakatan-kesepakatan atas usulan prioritas pembangunan di Kec. Tuah Negri pada tahun 2025.

“Harapan saya melalui Musrenbang ini rencana program prioritas desa yang telah diusulkan agar dapat dibahas untuk memperoleh kesempatan dalam menentukan program dan kegiatan prioritas pembangunan Kabupaten Musi Rawas pada tahun 2025”, ucapnya.

Danramil 406-05/Muara Kelingi Kapten Inf Ajun Taufik juga menjelaskan dalam Musrenbang RKPD Kab. Mura tahun 2023 tingkat Kec. Tuah Negri ada  prioritas yang di bahas.

“Dalam Musrenbang ini pembahasan yang dibahas dan di musyawarahkan yaitu tentang Percepatan Penurunan Stunting dan penurunan Kemiskinan serta penghapusan Kemiskinan Ekstrim”, jelas Danramil.

Lanjutnya”selain itu juga  pembahasan tentang usulan -usulan dalam rangka Peningkatan Pertumbuhan Perekonomian & Infrastruktur ekonomi kerakyatan, Peningkatan Sumber Daya Manusia & Reformasi Birokrasi, Pengelolaan lingkungan, Mitigasi dan Penanganan Bencana”, pungkasnya.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan