Lensa Garuda – Musi Rawas.
Babinsa Koramil 406-04/Muara Lakitan Sertu Antonio membantu warga binaannya membuat dapur milik bapak kusmo warga kelurahan Megang sakti l, kecamatan Megang sakti, Kabupaten Musi Rawas. Minggu (28/01/2024).
Sertu Antoni mengatakan, sebagai Babinsa yang berada di daerah harus bisa bergaul dan dekat dengan masyarakat setiap kegiatan yang dilakukan selalu tidak terlepas dari kehidupan masyarakat sekitar.
Sertu Antoni, Babinsa Koramil 04/Muara Lakitan membantu warga kelurahan Megang sakti l angkat batu dan mengaduk pasir untuk membangun dapur milik bapak kusmo.
“Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kerja nyata Babinsa yang selalu berada di tengah-tengah warganya dalam membantu segala kesulitan masyarakat yang ada di daerah binaannya,” sambung Sertu Antonio .
Menurutnya, didalam kehidupan bermasyarakat sangat penting untuk bergotong-royong. Membantu sesama dalam kehidupan sehari-hari sangat perlu, sehingga seberat dan sesulit apapun jika dikerjakan bersama akan terasa ringan.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan ini semoga ke depannya hubungan Babinsa dengan masyarakat tetap terjalin dengan baik untuk mewujudkan TNI yang di cintai rakyat,” pungkasnya.
“Terima kasih banyak kepada pak Babinsa yang sudah mau bergotong-royong membantu pengerjaan dapur kami. Saya merasa sangat terbantu, karena pekerjaan jadi ringan,” ucap bapak kusmo.
( Pendim 0406/Lubuklinggau)