Dandim 0406/Lubuk Linggau Dampingi Kunjungan Pj Gubernur Sumsel di Muratara

Beranda, Berita615 Dilihat

Lensa Garuda- Musi Rawas Utara. Dandim 0406/Lubuk Linggau Letkol Inf Kunto Adi Setiawan SE.,M.Han turut mendampingi kunjungan Pj Gubernur Sumsel H. Agus Fatoni Bagikan Bantuan Kepada korban banjir sekaligus tinjau lokasi kejadian banjir di desa Lesung Batu Muda, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Muratara. Jumat (19/01/2024).

Kedatangan Pj Gubernur Sumsel disambut didepan Kantor Bupati Musi Rawas Utara. Tampak dalam penyambutan tersebut Bupati Musi Rawas H. Devi Suhartoni, Dandim 0406/Lubuk Linggau Letkol Inf Kunto Adi Setiawan S.E.,M.Han, Kapolres Muratara AKBP Koko Arianto Wardani S.I.K.,M.H , Kajari Riyadi Bayu Kristianto.

Dalam rangkaian kegiatan Pj Gubernur Sumsel yaitu yang pertamanya adalah peninjauan dapur umum, memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir bertempat di Posko Utama.

Dalam paparan Bupati Muratara H Devi Suhartoni disampaikan bahwa banjir di kabupaten Muratara, sempat melumpuhkan aktivitas dan perekonomian warga selama 5 hari.
Sebanyak 57 desa terendam banjir, 6 jembatan putus.

Sementara itu, Pj Gubernur Sumsel H Agus Fatoni menyampaikan kedatangannya bersama rombongan dari Pemprov pertama melihat langsung kondisi yang ada di lokasi , kemudian juga dalam rangka memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir.

Setelah melaksanakan kegiatan pemberian bantuan berupa sembako turut didampingi oleh Dandim Letkol Inf Kunto Adi Setiawan S.E.,M.Han Pj Gubernur Sumsel beserta rombongan melanjutkan kegiatan peninjauan lokasi tempat kejadian banjir yang memutuskan salah satu akses jembatan gantung di desa Lesung Batu Muda.(Pendim 0406/LLG).