Dandim 0406/Lubuk Linggau Bersama Walikota Tinjau Kegiatan Racing Adventure Offroad Lubuk Linggau 2023

Berita425 Dilihat

Lensa Garuda- Lubuk Linggau, Hari kedua Kejuaraan Racing Adventure Offroad Dandim 0406/Lubuk Linggau berjalan dengan lancar dan aman, para offroader-offroader handal dari masing-masing team saling mengadu kemampuan skil dan ketangkasan di sirkuit.

Dandim 0406/Lubuk Linggau Letkol Arm Anggeng Prasetyo Sulistyono S.E.,M.Han bersama Walikota Lubuk Linggau H. SN.Prana Putra Sohe juga turut hadir diarena pantau jalannya kompetisi.

Dalam Kesempatannya Walikota Lubuk Linggau H.SN. Prana Putra Sohe mengucapkan Dari pihak panitia daripada Adventure Offroad Linggau 2023 bekerja sama dengan Dandim 0406/LLG melaksanakan kegiatan Offroad di kota Lubuk Linggau.

“Alhamdulillah saya lihat peserta banyak dari Sumatra Selatan, Padang yang hadir dalam kegiatan ini. Ini adalah ajang olahraga dibawah naungan Kormi dan ini bagian dari program ayo ngelong kota Lubuk Linggau, ini juga akan muncul nanti offroader-offroader terbaik dari kota Lubuk Linggau dengan adanya kegiatan ini” ujar H. SN.Prana Putra Sohe.

Lanjutnya”Terima kasih untuk panitia, terima kasih untuk Dandim 0406/Lubuk Linggau dengan terselenggaranya kegiatan ini “, ucapnya.

Sementara itu Dandim Letkol Arm Anggeng Prasetyo Sulistyono S.E.,M.Han menyampaikan “Kepada seluruh para pecinta Offroad adventure, tadi telah disampaikan walikota ini bagian dari program ayo ngelong kota Lubuk Linggau. Saya berharap ini dapat menjadi salah satu moment untuk mengundang masyarakat kota Lubuk Linggau untuk menyelesaikan kompetisi ini “, pungkas Dandim.

Pada akhirnya para offroader-offroader handal selesai mengikuti Kompetisi kejuaraan Racing Adventure Offroad dengan hasil akhir juara pertama class under 0-2500cc diraih oleh offroader dari Palembang dengan driver Alex Daviena , juara kedua Antoni dari Damasraya, juara ketiga Ading dari Jambi, juara keempat Faisal dari Bukittinggi, sedangkan juara kelima diraih oleh Ricki dari Tebo.

Pada class Upper 2501-Up juara pertama diraih offroader dari Pagaralam Arkadius , juara kedua juga diraih oleh offroader dari Pagaralam Herliansyah, sedang juara ketiga diraih oleh Daffa Imam dari Musi Banyuasin.

Sementara itu pada acara pemberian hadiah kepada para juara diserahkan oleh Kepala Staf Kodim 0406/Lubuk Linggau Mayor Inf Nur Sigit Prasetya S.I.P.,M.Sc. selaku ketua panitia dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.(Pendim 0406/LLG).