Tingkatkan Sinergitas Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Perangkat Kelurahan

Berita311 Dilihat

Lensa Garuda – Lubuklinggau
Dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan hubungan kerja yang baik Babinsa Kelurahan Puncak Kemuning Koramil 406-08/Kota Lubuklinggau Kodim 0406/Lubuklinggau Sertu Aidi bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan Komsos bersama perangkat Kelurahan bertempat di Kantor Kelurahan Puncak Kemuning Kecamatan Lubuklinggau Utara 2, Kota Lubuklinggau, Jumat (18/11/2022).

Sertu Aidi sebagai Babinsa Kelurahan Puncak Kemuning mengungkapkan, bahwa kegiatan Komsos tersebut bertujuan meningkatkan sinergitas dan kerjasama yang harmonis antara Aparat Kewilayahan dengan segenap staf dan aparat kelurahan terlebih dengan ketua RT dan ketua RW yang ada diwilayah binaanya.

Menurut Sertu Aidi melalui kegiatan Komsos kami sebagai Babinsa dan rekan kami sebagai Bhabinkamtibmas akan selalu menjalin silaturahmi yang baik dengan perangkat Kelurahan serta warga binaan guna menciptakan suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas sehari-hari sebagai Babinsa dan Bhabinkamtibmas di wilayahnya.

“Apapun yang terjadi di wilayah binaan tentunya seorang Babinsa dapat mengetahuinya dan memahami duduk persoalannya dengan baik,” ungkapnya.

Ditempat terpisah Kapten Inf Well Edwar Roni, selaku Danramil 406-08/Kota Lubuklinggau juga menuturkan bahwa kegiatan Komunikasi dan Koordinasi yang dilakukan Babinsa dengan aparat kelurahan dan Bhabinkamtibmas secara langsung ini, hasilnya akan lebih efektif, sehingga nantinya dapat saling memberi apa yang menjadi masukan atau informasi dari Babinsa kepada aparat terkait, mitra dan warganya.

Demikian sebaliknya, kita juga lebih cepat dalam mendapatkan informasi dan mengetahui permasalahan-permasalahan yang berkembang di tengah masyarakat, sekaligus untuk melakukan deteksi dini dan cegah dini.

“Semoga dengan adanya sinergitas serta kerjasama yang baik di wilayah binaan, harapannya dapat mendukung kelancaran dalam pelaksanaan tugas Babinsa sehari hari di lapangan,” tegas Danramil.(Pendim 0406/Lubuklinggau).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *