Tingkatkan Kedekatan Babinsa Laksanakan Anjang Sanah di Rumah Warga

Berita280 Dilihat

Lensa Garuda-Musi Rawas Babinsa Koramil 406-05/Muara Kelingi Serda Aferi Yansah melaksanakan kegiatan Anjang sanah dan berkomunikasi sosial di rumah warga desa Leban Jaya Kecamatan Tuah Negeri Kabupaten Musi Rawas, Sabtu (12/11/2022).

Dalam kunjungannya Babinsa Koramil 406-05/Musi Rawas menjelaskan bahwa keberadaan Babinsa di tengah tengah warga binaan selain dapat meningkatkan silaturahmi dan kedekatan di harapkan dapat memberikan manfaat bagi warga binaan.

” Sebagai seorang Babinsa sudah tentu harus peka terhadap kondisi sosial yang ada di wilayah tempat bertugas, dengan melalui kegiatan Anjang sanah dan berkomunikasi dapat melihat, mendengar, dan merasakan apa yang di rasakan warga binaan”, ujar Serda Aferi Yansah.

Babinsa juga mengatakan tujuan kegiatan ini, tidak lain hanya untuk bersilaturahmi dengan warga binaan agar hubungan baik yang sudah terjalin selama ini bisa tetap terjalin dengan baik.

“Secara langsung Saya dapat merasakan bagaimana warga masyarakat menerima keberadaan saya sebagai seorang Babinsa yang hadir di tengah-tengah warga, mereka sangat senang di datangi oleh Babinsa “, pungkasnya .(Pendim 0406/Lubuklinggau).

Tinggalkan Balasan