Dandim 0406/Lubuklinggau di Wakili Danramil 406-06/Tugumulyo Hadiri Kegiatan Peresmian Gedung Perpustakaan Daerah Kabupaten Musi Rawas

Berita328 Dilihat

Lensa Garuda- Musi Rawas, Dandim 0406/Lubuklinggau di wakili Danramil 406-06/Tugumulyo Kapten Inf Maryono menghadiri acara Peresmian Gedung Layanan Perpustakaan Daerah dan Talkshow Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat (PILM) Kabupaten Musi Rawas. Bertempat di Perpustakaan Daerah Kabupaten Musi Rawas Desa F Trikoyo Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas. Jumat (21/10/2022).

Kegiatan Peresmian Gedung Layanan Perpustakaan dan Talkshow Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat (PILM) di resmikan oleh Kepala Perpustakaan Nasional Republik Indonesia Bapak Muhammad Syarif Bando. Peresmian dampingi oleh Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud Bersama Bapak Literasi Kabupaten Musi Rawas Riza Nopianto Gustam.

Hal ini terselenggara atas kerjasama Perpustakaan Nasional RI dengan Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Musi Rawas menyelenggarakan kegiatan Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat untuk Kesejahteraan dengan mengusung tema “Literasi Pertanian Untuk Kesejahteraan Kabupaten Musi Rawas”, yang dirangkaikan dengan Peresmian Gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan Kabupaten Musi Rawas.

Peresmian dilaksanakan dengan menekan tombol Keynote Speaker oleh Bapak Muhammad Syarif Bando selaku Kepala Perpustakaan Nasional RI serta penanda tanganan prasasti dan dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Gubernur Sumatera Selatan Bapak H. Herman Deru, S.H., MM, Ibu Hj.Ratna Machmud, Bapak Literasi Kabupaten Musi Rawas Ir.H.Riza Novianto Gustam.

Hadir dalam kegiatan Kepala Perpustakaan Nasional RI Bapak Muhammad Syarif Bando, Gubernur Sumatera Selatan Bapak H.Herman Deru, S.H.,MM, Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud, Bapak Literasi Kabupaten Musi Rawas Ir.H.Riza Novianto Gustam,Anggota Komisi X DPR RI H. Mustafa Kamal, S.S, Plt.Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Perpustakaan Nasional RI Drs. Deni Kurniadi, M.Hum,

Hadir juga dalam kegiatan Dandim 0406/Lubuklinggau di Wakili Kapten Inf Maryono, Kapolres Musi Rawas di Wakili Kabag SDM Musi Rawas Kompol Harison Manik,Rektor Universitas Musi Rawas Prof. Dr. Ir. H. Andy Mulyana, M.Sc. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Musi Rawas Freewan Novio ,S.STP,M.Ec.,Dev.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *