Komunikasi Persuasif Antara Babinsa Dengan Warga Sebagai Sarana Dalam Menyampaikan Informasi

Berita314 Dilihat

Lensa Garuda- Musi Rawas Dalam mengambil hati dan simpatik serta menyampaikan informasi kepada warga Binaannya Babinsa Koramil 406-05/Muara Kelingi Kodim 0406/Lubuklinggau Serka Argani melaksanakan komunikasi sosial bersama Bhabinkamtibmas dan warga desa Petunang Kecamatan Tuah Negeri Kabupaten Musi Rawas. Selasa(11/10/2022).

Serka Argani melaksanakan komunikasi dengan warganya secara persuasif. Komunikasi adalah hal yang tidak terlepaskan dalam kehidupan. Dengan berkomunikasi, maka kita bisa melakukan interaksi kepada orang lain. Sedangkan komunikasi persuasi itu sendiri merupakan komunikasi sebagai suatu alat untuk mempengaruhi masyarakat dan mengubah sikap para penerimanya.

Serka menjelaskan bahwa Komunikasi yang dilakukan dapat membantu dalam menciptakan sebuah komunal dan kebersamaan dengan warga. Hal itu juga sebagai proses pertukaran informasi atau pesan di mana seorang Babinsa akan menyampaikan pesan dan informasi kepada warga dengan baik.

” Ini semua saya lakukan dalam rangka bertukar pikiran dengan warga binaan, di dalam komunikasi itu saya selaku Babinsa tentunya ada hal-hal yang harus saya sampaikan kepada warga seperti informasi ataupun himbauan dengan harapan melalui Komunikasi persuasif ini mudah di pahami dan di mengerti”,jelas Serka Argani.

Di tambahkan juga oleh Serka Argani sebagai seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) sudah menjadi keharusan untuk bisa berkomunikasi dengan baik. Dalam komunikasi itu juga harus paham dengan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap pola komunikasi tersebut sehingga komunikasi persuasif bisa berjalan.

“Di sini kita harus ada kejelasan tujuan komunikasi yang akan kita bicarakan, aspek-aspek keragaman sasaran persuasif, serta harus bisa
memilih strategi komunikasi yang tepat. Muda mudahan dengan itu semua warga akan mengerti dan paham “, tambah Serka Argani.

Komunikasi sosial yang dilakukan oleh Babinsa selain untuk menyampaikan informasi juga sebagai sarana dalam mengambil hati dan simpatik warga binaan sekaligus ajang silaturahmi dalam menjaga hubungan baik dengan warga.(Pendim 0406/LLG).