Anggota Kodim 0406/Lubuklinggau Gelar Yasinan dan Doa Bersama Dalam Rangka Menyambut HUT TNI Ke-77 Tahun 2022

Berita293 Dilihat

Lensa Garuda, Lubuklinggau – Segenap Prajurit TNI dan PNS Kodim 0406/Lubuklinggau melaksanakan Sholat berjamaah dilanjutkan Yasinan dan Do’a Bersama Dalam Rangka Menyambut HUT TNI Ke-77 kegiatan Doa bersama ini di Pimpin oleh Kasdim 0406/Lubuklinggau, Mayor Inf Nur Sigit Prasetya bertempat di Masjid Al-Ikhlas Makodim 0406/Lubuklinggau, Jl.Garuda, Rt.01, Kelurahan Tanjung Indah, Kecamatan Lubuklinggau Barat-1, Kota Lubuklinggau. Selasa (04/10/2022).

Dalam Doa bersama ini Kasdim 0406/Lubuklinggau Mayor Inf Nur Sigit Prasetya dan Pabung beserta seluruh anggota Kodim 0406/Lubuklinggau Memohon kepada Tuhan yang Maha Esa agar kita semua diberikan kesehatan dan kekuatan sehingga dalam pelaksanaan seluruh kegiatan HUT TNI KE 77 diberi kelancaran dan kesuksesan, sehingga kedepannya TNI semakin kuat dan hebat bersama sama rakyat dalam mengawal negara Republik Indonesia.” ucap Kasdim

Melalui kegiatan yasinan dan doa bersama ini, kita dapat menumbuhkan kesadaran akan pentingnya TNI merefleksikan dan mengevaluasi hari jadinya dalam rangka meningkatkan kualitas perannya sebagai unsur keamanan dan pertahanan negara yang implementasinya ditunjukkan dengan ketaatan dan kebaikan bagi kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.” Pungkas Kasdim. (Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *