Babinsa Jalin Silaturahmi Melalui Anjang Sanah Sambangi Usaha Keripik Pisang

Berita479 Dilihat

Lensa Garuda- Musi Rawas Koptu Joni Ismed Babinsa Koramil 406-05/Muara Kelingi sambangi rumah kediaman ibu Darsilah warga desa Dharma Sakti pengusaha keripik pisang dalam rangka Anjang Sanah Jalin Silaturahmi dan komunikasi. Desa Dharma Sakti Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas. Minggu (04/09/2022).

Ibu Darsilah merupakan ibu rumah tangga yang memiliki usaha produksi keripik pisang.Dan usahanya ini merupakan usaha yang tidak di sengaja. Saat itu ia mencoba membuat keripik pisang dan mendapatkan respons dari tetangga sangat baik hingga akhirnya banyak yang membeli sampai memesan lagi. Nah dari sinilah ibu Darsilah lebih serius menjalani usahanya.

“Awalnya usaha saya cuma coba-coba , karena banyak support dari tetangga Alhamdulillah usaha keripik pisang tetap berjalan sampai sekarang ini”, ujar Ibu Darsilah.

Sementara itu Babinsa Koptu Joni Ismed juga mengatakan ” Kegiatan ini merupakan rutinitas keseharian seorang babinsa melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan warga di desa binaannya . Pada kesempatan kali ini saya lakukan dalam rangka menjalin silaturahmi dan Memonitoring kegiatan ibu-ibu pengusaha keripik pisang, selain itu hadirnya saya disini untuk memberikan semangat dan motivasi”, ujarnya.

Harapannya kehadiran Babinsa di sini dapat menjadi support sehingga usaha keripik pisang milik ibu Darsilah bisa lebih berkembang dan dapat meningkatkan ekonomi keluarga sekaligus menjadi media untuk dapat menggali potensi ekonomi kreatif di wilayah desa binaan.

Selain itu Babinsa juga menghimbau kepada ibu Darsilah agar tetap menjaga kualitas rasa dan kebersihan agar tetap terjaga untuk dikonsumsi oleh konsumen.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *