Babinsa Koramil 406-03/Muara Rupit dampingi Cek Lokasi Pembangunan Jalan Setapak

Berita480 Dilihat

Lensa Garuda, Musi Rawas –
Babinsa Koramil 406-03/Muara Rupit Serka Perwanto melaksanakan kegiatan pendampingan pengecekan lokasi pembangunan Jalan Setapak Pertanian, di Desa Bukit Langkap, Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara, Rabu (31/08/2022).

Peran aktif Babinsa kepada masyarakat tak cukup hanya dengan melakukan kegiatan sambang dan pengamanan saja, guna mensukseskan program kerja pemerintah terkait program Dana Desa (DD). Seperti halnya yang di lakukan Babinsa Koramil 406-03/Muara Rupit Serka Perwanto melaksanakan kegiatan pendampingan pengecekan lokasi pembangunan Jalan Setapak Pertanian, di Desa Bukit Langkap yang menghubungkan antara dusun satu dengan lahan perkebunan warga masyarakat.

Serka Perwanto menyampaikan bahwa pihaknya sesuai dengan instruksi pimpinan bahwa TNI melalui Babinsa untuk selalu monitor dan mengawal anggaran Dana yang ditujukan untuk kesejahteraan masyarakat desa. Hal tersebut dilakukan tujuannya agar tidak terjadi penyelewengan dalam penggunaan anggaran, mengingat dana yang dikucurkan pemerintah wilayah pedesaan cukup besar terutama dalam hal pembangunan infrastruktur. Monitoring dilakukan dengan melakukan pendampingan pengecekan jalan yang akan di kerjakan.”jelas Babinsa

“Pengecekan dan pengawasan pembangunan ini dimaksudkan untuk mengetahui secara langsung kondisi saat sekarang, disamping itu untuk menjalin tali silaturahmi dan memupuk semangat gotong-royong serta dapat meningkatkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara TNI dan komponen masyarakat, sehingga akan memperkokoh kemanunggalan TNI dan rakyat,” tutup Babinsa.(Pendim 0406/Lubuklinggau).

Tinggalkan Balasan