Wujud Nyata Kemanunggalan TNI Melalui Babinsa Bersama Masyarakat Giat Gotong Royong Membangun Pagar Gereja

Berita267 Dilihat

Lensa Garuda – Musi Rawas
Babinsa Koramil 406-09/Terawas,jajaran Kodim 406/Lubuklinggau ,Serda Adi Susanto rutin lakukan patroli pantau wilayah binaan kemudian mendatangi dan dekati warga tanpa ragu-ragu langsung bergabung dan membantu masyarakat kerja bergotong royong untuk pondasi pagar gereja Kristen Sumatera Bagain Selatan (GKSBS) bertempat di Desa Babat Dusun Sri Rahayu, Kecamatan ST Ulu Terawas Kabupaten Musi Rawas,Sabtu (30/04/2022).

Nampak Babinsa Gotong Royong Bersama Warga Untuk Membuat Pagar Gereja Babinsa Serda Adi Susanto Untuk mengetahui keadaan situasi maupun permasalahan di desa binaan, Babinsa rutin lakukan Patroli pantau wilayahnya serta berkomunikasi sosial maupun membantu masyarakat sebagai bentuk perhatian agar masyarakat betul-betul bisa merasakan kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat khususnya di desa binaan.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa juga sekaligus menjalin hubungan silaturrahmi, keakraban dan menjalin hubungan yang harmonis serta hubungan babinsa di kenal baik oleh seluruh komponen tokoh masyarakat,tokoh agama,tokoh adat dan tokoh pemuda agar kemanunggalan TNI bersama masyarakat makin tambah kuat untuk mendukung dalam tugas menjaga ketertiban dan keamanan wilayah binaan.

Danramil 406-09/Terawas Kapten Czi Evi Sugiharto jelaskan di sela sela kesibukannya mengungkap bahwa kegiatan berkomunikasi sosial(komsos) dan bergotong royong ini merupakan suatu tradisi bagi warga negara indonesia yang harus di kita pertahankan.
Seperti yang di lakukan babinsa Serda Adi Susanto hari ini tanpa ragu-ragu langsung bergabung dengan masyarakatnya kerja bergotong royong untuk membuat pagar gereja,kegiatan seperti ini sudah menjadi kewajiban para babinsa untuk membantu agar proses pekerjaan cepat terselesaikan.dengan kegiatan seperti ini hubungan babinsa dengan seluruh komponen tokoh masyarakat akan lebih keakraban dan kekeluargaan antara TNI dengan rakyat.jelas Danramil (Pendim 0406/Lubuklinggau).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *