Lensa Garuda – Musi Rawas Babinsa Koramil 406-06/Tugumulyo Kodim 0406/Lubuklinggau Serda Firmansyah melaksanakan pemantauan dan monitoring kegiatan Vaksin Covid-19 Dosis 1 dan 2 untuk siswa/siswi SDN usia 6 sampai 11 tahun yang bertempat di SDN Desa Muara Kati Lama kabupaten Musi Rawas Senin (07/02/2022).
Pada kesempatan tersebut Serda Firmansyah memantau langsung pelaksanaan pemberian vaksin Covid-19 untuk siswa/siswi SDN.
Menurut Babinsa dalam pantauannya Mengatakan Vaksinasi Anak di SDN,Sebelum divaksin para penerima vaksin melaksanakan beberapa proses diantaranya terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran dilanjutkan dengan pemeriksaan screening kemudian dilakukan penyuntikan vaksin.
Menurut Serda Firmansyah kegiatan serbuan vaksinasi Covid-19 di fokuskan untuk usia 6 sampai 11 tahun ini untuk membetuk Herd Immunity dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Dalam kesempatan tersebut Serda Firmansyah selain memantau vaksinasi juga memberikan himbauan kepada para siswa siswi yang sudah divaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid 19.pungkas Serda Firmansyah.(Pendim 0406/Lubuklinggau).